Rekomendasi film horor Indonesia termasuk pencarian yang populer di kalangan pecinta film. Suasana menegangkan yang ditawarkan oleh film genre ini merupakan daya tariknya. Tidak jarang bahkan menimbulkan perasaan ngeri sampai terbawa mimpi.
Dunia perfilman Indonesia sudah cukup banyak memproduksi film horor bermutu. Karya-karya yang menggabungkan kisah mistis berbalut kearifan lokal. Sebut saja, film tentang pesugihan, santet, kerasukan makhluk halus, dan susuk.
Baca juga: Urutan Film Harry Potter untuk Kamu yang Ingin Movie Marathon
Rekomendasi Film Horor Indonesia yang Bikin Ngeri
Tidak semua film horor di Indonesia sukses memukau penonton. Ada kalanya justru membuat penonton bosan karena kurangnya sensasi ngeri yang dirasakan. Namun, beberapa film berikut ini pasti berpotensi menciptakan mimpi buruk!
1. Qodrat


Qodrat mengangkat isu kerasukan yang kerap dialami oleh orang-orang tertentu. Kasus ini banyak ditemukan di seluruh penjuru Indonesia, mulai dari desa hingga perkotaan. Barangkali hal tersebut yang membuat Qodrat berhasil mencuri perhatian para penggemar film horor.
Premis film ini sebenarnya relatif sederhana. Berkisah tentang seorang ustadz yang berusaha mengatasi masalah kerasukan dengan ilmu rukiah. Mampukah dia menuntaskan semua persoalan yang dihadapinya?
2. Pamali


Istilah pamali pastinya sudah familier di telingan masyarakat Indonesia. Istilah ini merujuk kepada larangan untuk melanggar kepercayaan dan adat di sebuah daerah. Jika melanggar larangan tersebut, seseorang bisa mengalami melapetaka.
Pamali berkisah tentang keluarga yang ingin memulai hidup baru. Mereka lantas pindah ke kawasan pedesaan. Namun, rupanya mereka melanggar kepercayaan dan adat yang berlaku di sana.
Sebagai akibatnya, keluarga tersebut mulai dihantui oleh makhluk halus. Alih-alih mendapatkan ketenangan setelah pindah ke desa, mereka justru harus kejar-kejaran dengan makhluk tak kasat mata.
3. Pengabdi Setan


Pengabdi Setan merupakan rekomendasi film horor Indonesia terpopuler sampai saat ini. Popularitasnya bukan hanya merambah dunia perfilman Indonesia, melainkan pula hingga ke mancanegara seperti Malaysia dan Amerika Serikat.
Berkisah tentang anak-anak yang dihantui oleh arwah ibu mereka. Sang Ibu berperan sebagai antagonis yang ingin mengambil nyawa anggota keluarganya yang tersisa.
Bagaimana kisah perjuangan anak-anak ini untuk kabur dari arwah ibu mereka? Temukan langsung jawabannya dengan menonton film Pengabdi Setan yang bahkan telah menayangkan musim keduanya.
4. Inang


Berkisah tentang seorang wanita hamil yang ditinggal oleh pasangannya. Si wanita ini kemudian bertemu dengan keluarga yang berencana mengadopsi anaknya setelah lahir kelak. Namun, siapa mengira kalau ternyata keluarga tersebut mempunyai niat jahat kepada sang bayi.
Inang menyuguhkan premis yang menarik dan penuh tanda tanya. Apakah Wulan menyadari niat jahat keluarga yang hendak mengadopsi sang buah hati? Apakah Wulan mampu menyelamatkan anaknya dari kejahatan tersebut?
Tentunya jawaban terbaik hanya dapat diketahui setelah menonton sendiri film Inang. Cerita horor ini sudah tayang sejak Oktober 2022 lalu, saksikanlah!
5. Jagat Arwah


Rekomendasi film horor Indonesia berikutnya diperankan oleh Ari Irham yang memainkan tokoh bernama Raga. Raga diceritakan mempunyai kekuatan misterius yang harus dikendalikan agar tidak membuatnya binasa. Perjalanan pemuda itu dalam upaya mengendalikan kekuatannya patut diikuti.
Raga bertemu dengan banyak makhluk halus saat berusaha mengendalikan kekuatannya. Noni hantu Belanda, Kunti, dan bahkan Genderuwa, keberaniannya benar-benar diuji. Mampukah dia menaklukkan kekuatan di dalam dirinya dengan dibantu para arwah?
Film ini menarik untuk diikuti selain karena premisnya yang ciamik, juga didukung oleh bintang-bintang populer. Ada Cinta Laura sebagai Noni hantu Belanda, Ganindra Bimo sebagai Genderuwo, serta Sheila Dara sebagai Kunti.
6. Menjelang Maghrib


Berkisah tentang seorang pasien gangguan jiwa yang dipasung karena kerap bertingkah aneh setiap akan memasuki waktu Maghrib. Dia diasingkan di sebuah pondok kecil, hidup terpisah dari penduduk setempat.
Pasien gangguan jiwa tersebut mau tidak mau memang harus diasingkan karena tingkahnya berpotensi membahayakan dirinya dan orang lain. Pengalaman hidup pasien ini menjadi daya tarik dalam film Menjelang Maghrib.
Sesungguhnya Menjelang Maghrib adalah film yang kental dengan budaya dan kisah mistis di Indonesia. Cara tokoh-tokoh dalam film ini menghadapi pasien gangguan jiwa juga dekat dengan realitas masyarakat, khususnya yang tinggal di pedesaan.
7. Jailangkung: Sandekala


Pemanggilan arwah masih menjadi salah satu premis yang populer di Indonesia. Terbukti dengan eksisnya film Jailangkung: Sandekala. Film ini berkisah tentang pasangan suami istri yang mencari anak mereka dengan menggunakan bantuan bineka jailangkung.
Penampakan jailangkung yang muncul di film ini dijamin membuat penonton refleks berteriak. Ngeri, penasaran, berdebar, kombinasi perasaan yang pasti dialami ketika menonton Jailangkung: Sandekala. Kisahnya juga membuat pensaran dan terus bertanya-tanya hingga menjelang akhir.
Film bertema jailangkung sebenarnya sudah pernah diangkat ke layar kaca sejak beberapa tahun lalu. Namun, kecenderungan penonton terhadap cerita semacam ini membuatnya terus diadopsi menjadi sebuah karya.
8. Rumah Dara


Rekomendasi film horor Indonesia tidak akan lengkap tanpa memasukkan Rumah Dara. Karya ini berhasil menggebrak dunia perfilman Indonesia pada masanya. Banyak prestasi berhasil diraih oleh Rumah Dara sehingga tidak heran jika terus diperbincangkan sampai sekarang.
Alih-alih mengangkat kisah mistis yang sering disoroti oleh film horor lainnya, Rumah Dara justru tampil berani dengan mengambil tema psikopat. Film ini berhasil menciptakan kengerian bagi penonton dan bahkan berpotensi membuat muntah atau minimal tidak enak makan.
Rumah Dara diawali oleh rencana liburan pasangan suami istri, Adjie dan Astrid, yang mengajak serta ketiga temannya, yakni Eko, Jimmie, dan Alam. Ketika sedang berada di perjalanan, mereka terpaksa berhenti karena melihat seorang wanita bernama Maya, yang mengaku sebagai korban perampokan.
Didorong oleh rasa kasihan, para pelancong itu memutuskan untuk mengantarkan Maya kembali ke rumahnya. Namun, siapa mengira kalau ternyata Maya dan keluarganya adalah psikopat yang sudah terbiasa membunuh orang.
Perjuangan Adjie, Astrid, dan kawan-kawan untuk bisa lolos dari kebrutalan psikopat benar-benar mendebarkan. Penonton akan disuguhi aksi keji menggunakan senjata tajam, seperti gergaji. Film ini tidak disarankan ditonton oleh orang yang punya phobia terhadap darah.
9. Mirror


Mirror mempunyai premis yang cukup menarik karena terkesan seperti novel-novel remaja. Berkisah tentang Kikan, seorang gadis jahil yang senang menakut-nakuti teman-temannya di sekolah. Suatu hari Kikan mengalami kejadian aneh, yakni melihat waktu kematian orang di sekitarnya melalui cermin.
Namun, orang-orang di sekitarnya tidak percaya karena pada dasarnya Kikan sudah terkenal jail. Respon mereka membuat Kikan frustrasi dan rasa putus asanya semakin bertambah ketika dia bisa melihat waktu kematiannya sendiri.
Sekilas premis cerita ini terlihat seperti kisah-kisah remaja berbalut suasana supranatural, bukan? Meskipun begitu, Mirror patut diapresiasi karena mampu menyajikan suasana tegang dengan nyata. Jika ingin menonton film horor dengan pemeran remaja, inilah pilihan tepat!
Baca juga: Rekomendasi Film Netflix Terbaik untuk Isi Waktu Liburan
Sesungguhnya ada lebih banyak rekomendasi film horor Indonesia yang bisa membuat bulu kuduk merinding. Apalagi, sekarang semua orang bisa nonton film di laptop, HP, Smart TV, dll.
Namun, sembilan film di atas wajib diprioritaskan karena kisahnya sangat apik. Gunakan aplikasi Moxa jika membutuhkan tambahan pinjaman dana untuk menikmati semua film-film terbaru di bioskop atau aplikasi streaming film!
Dapatkan informasi menarik dari artikel Moxa lainnya. Download aplikasi Moxa untuk memudahkan kamu menikmati berbagai fiturnya. Nikmati kemudahan untuk mengajukan kredit dan pinjaman, beli asuransi, dan berinvestasi hanya dengan satu aplikasi.